- Kejutan Warna-warna Ceria
Jika Anda termasuk yang concern terhadap dunia desain, pasti akan bisa meraysakan kalau warna yang dipakai dalam tren desain terasa sedikit lebih berwarna belakangan ini. Percikan kuning elektrik, warna karang yang cerah, dan warna biru terang menggantikan warna-warna pastel yang banyak dipesan di tahun-tahun sebelumnya. Lebih banyak merek dan desainer menambahkan warna-warna cerah ke palet mereka
- Titik Fokus Tipografi yang Kuat
Selain kejutan warna yang ceria, tren desain grafis terpopuler pada 2019 ini akan bertumpu pada tipografi yang kuat. Tahun ini pemakaian huruf tebal akan menjadi titik fokus utama dalam banyak grafik. Apalagi jika grafis Anda hanya memiliki beberapa detik untuk menarik perhatian pembaca. Seperti dengan poster, bagan atau selebaran media sosial.
- Sentuhan Futuristik
Karena kita secara teknis hidup di masa depan yang diprediksi oleh begitu banyak film 80-an, sekarang saatnya desain yang kita ciptakan harus mampu merefleksikannya. Ini berarti akan banyak pola, warna, dan ide futuristik yang mendominasi dunia desain selama beberapa tahun ke depan.Sentuhan futuristik ini akan membantu merek dalam membuat konten unik yang akan terlihat menonjol di tengah-tengah kebisingan media sosial.
- Skema Warna Terang dan Gelap
Anda mungkin memperhatikan bahwa beberapa perusahaan terbesar menambahkan mode terang dan gelap pada aplikasi mereka. Ya, akhir-akhir ini merek-merek terbesar di dunia teknologi sedang merangkul tren desain dua warna ini. Jadi sangat mudah untuk melihat dunia desain grafis dengan sepenuh hati mengadopsinya tahun ini.
- Gradien dan Duotons Kompleks
Gradien adalah salah satu hal favorit para desainer grafis untuk ditambahkan ke proyek desain apa pun demi memberikan sentuhan lebih dalam. Plus, seperti beberapa tren desain grafis lainnya, tren ini terlihat luar biasa pada perangkat seluler. Dengan warna-warna cerah dan pola futuristik